Selebritis adalah sosok yang paling banyak mendapatkan bullying secara online (cyberbullying). Selebritis menjadi sosok yang dikenal oleh banyak orang. Segala tingkah lakunya disorot. Sebagai publik figur, tentunya ada penggemar dan pembenci atau haters. Sosok pembenci inilah yang akan menjadi tukang bully di media sosial. Apalagi sangat mudah untuk melakukan perundungan secara online hanya dengan mengetik kata-kata kebencian di media sosial milik sang selebritis.
cyberbullying tidak hanya menyerang selebritis, sebab orang dari kalangan biasa pun tetap bisa terkena bullying di media sosialnya. Bahkan para haters di kolom komentar sang artis itu sendiri pun saling membully. Adapun politikus dan tokoh-tokoh yang juga kerap mendapatkan perlakuan cyberbullying karena banyaknya pembenci yang dimilikinya.
cyberbullying bisa menimpa siapa saja, selama orang tersebut bermain media sosial dan dikenal oleh banyak orang serta memiliki haters, maka hal itu bisa saja terjadi.
==========================
Setelah membaca, jawablah pertanyaan di bawah ini!
0 Post a Comment:
Posting Komentar