Teks Argumentasi - Tindakan Perundungan yang Harus Mendapatkan Tindakan Tegas

TINDAKAN PERUNDUNGAN YANG HARUS MENDAPATKAN TINDAKAN TEGAS

Oleh :

Kelompok 9 - Kelas XI H

08- Arya bintang

16 - faticha putra

18 - Indi Nur Anggita

36 - Yose Andika


Perundungan saat ini menjadi masalah serius yang harus dihadapi. Perundungan terjadi karena dia menganggap penindasan sebagai cara yang efektif untuk mendapatkan apa yang ia inginkan, dan karena mereka tidak memiliki ketrampilan sosial untuk melakukan selain dengan menindas orang lain. Tindakan perundungan inilah yang seharusnya mendapatkan tindakan tegas misalnya sanksi kepada pelaku.


Jadi, perundungan adalah suatu sikap atau perilaku seseorang atau sekelompok orang yang melaksanakan tindakan kekerasan fisik atau kekerasan psikologis pada waktu yang lama terhadap korban. Bullying biasanya dilakukan oleh sekelompok orang yang merasa kuat mental dan fisik dari korban yang dibullying. Dampak dari perilaku bullying ini dapat berakibat negatif dari karakter seseorang. Maka dari itu sejak kecil karakter seseorang harus di didik untuk membiasakan anak berbuat baik dan saling menyayangi. Orang tua juga harus mempunyai bekal parenting yang mumpuni untuk mendidik anak. Karena dampak dari bullying sangat besar dalam pengaruh kedewasaan seseorang dalam meraih impian dan cita-cita hidupnya.


Pelaku perundungan biasanya memiliki masalah perilaku dan masalah psikologis yang tidak tertangani. Perundungan lebih banyak terjadi di lingkungan sekolah. Terkadang, perundungan yang tidak teratasi itu karena guru tidak paham bagaimana harus bersikap dan menyelesaikan masalah. Tindakan dari kemekes tentang aksi perundungan telah siapkan sanksi yaitu Pertama, sanksi ringan berupa teguran tertulis. Kedua, sanksi sedang berupa skorsing selama jangka waktu tiga bulan. Ketiga, sanksi berat berupa penurunan pangkat satu tingkat lebih rendah selama 12 bulan, pembebasan dari jabatan, pemberhentian sebagai pegawai rumah sakit hingga pemberhentian untuk mengajar.


Tindakan perilaku perundungan memberikan dampak negatif bagi korban.akibat dari tindakan perilaku perundungan keadaan kondisi psikologis korban cenderung terganggu. Korban memiliki rasa cemas yang berlebih, merasa rendah hati,sakit hati,sedih,marah,sulit mengontrol emosi dan korban pun menjadi memiliki rasa trauma dan depresi. Oleh karena itu, kita harus melakukan tindakan tegas untuk pelaku perundungan agar tidak terjadi lagi.

0 Post a Comment:

Posting Komentar