Teks Argumentasi - Perilaku Curang Yang Menjadi Bibit Awal Pelaku Korupsi

Perilaku Curang Yang Menjadi Bibit Awal Pelaku Korupsi


Oleh : Kelompok 7 - Kelas XI J

(09) Azalea Kheisya Daffa Wiyadi (26) Nicolas Kelvin (35) Soraya Emha (36) Syntia Naissabela



Banyak kecurangan yang terjadi dikalangan pemuda-pemudi. Banyak juga kasus di Indonesia mengenai rasuah. Semua itu tidak lepas dari pepatah sedikit demi sedikit, lama-lama menjadi bukit. Terdapat teori yang membahas mengenai rasuah, teori tersebut adalah teori dari Jack Bologne yaitu

GONE. Menurut Jack Bologne akar penyebab rasuah ada empat, yaitu:

G = Greedy

O = Opportunity

N = Needs

E = Expose


Teori Jack Bologne ini memiliki arti bahwa faktor penyebab rasuah adalah keserakahan, kesempatan, kebutuhan, dan pengungkapan. Oknum akan merasa mempunyai opportunity (kesempatan) tetapi dimanfaatkan dalam hal buruk. Kecurangan mungkin menjadi cikal bakal perbuatan rasuah. Peluang yang terlihat dilakukan untuk menguntungkan dirinya sendiri. Hal tersebut akan merugikan orang lain dan lingkungan sekitarnya.

Kini kecurangan sudah menjadi hal yang wajar di beberapa kalangan. Seperti perbuatan yang sering dilakukan para siswa disekolahnya. Kecurangan itu salah satunya adalah perbuatan mencontek. Mencontek adalah korupsi kecil karena akan merugikan beberapa pihak yang ada di sekitarnya. Bila kecurangan-kecurangan bahkan korupsi kecil marak terjadi, bahkan beberapa menjadi kebiasaan tidak menutup kemungkinan angka korupsi di Indonesia akan terus bertambah. Menurut data BPKP (badan pengawasan keuangan dan pembangunan) mengenai korupsi pada tahun 2012 kasus penyelidikan rasuah terdapat penyelidikan 77 kasus hingga di tahun 2016 terdapat penyelidikan 96 kasus. Angka kenaikan yang terus bertambah dari tahun ke tahun. Hal tersebut akan menimbulkan banyak kerugian di Indonesia.

Kebiasaan buruk tersebut dapat kita cegah dari usia muda. Menertibkan kecurangan yang ada di lingkungan sekitar khususnya para pelajar. Mereka yang menjadi pelajar hari ini yang akan memegang kendali Indonesia nanti. Pencegahan dapat dilakukan mulai diri sendiri, kemudian mengajak orang terdekat, dan mengingatkan orang lain.

Dapat disimpulkan bahwa rasuah banyak terjadi karena kebiasaan kecil yang mereka lakukan. Hal tersebut dapat dicegah dengan menegakkan sifat disiplin. Memberi teguran hingga hukuman untuk semua yang melakukan kecurangan. Mari kita jadikan generasi tanpa korupsi.

0 Post a Comment:

Posting Komentar